Mengenal Persahabatan

| |
Apa sih itu persahabatan? menurut ane persahabatan itu suatu hubungan yang sangat dalam dan intim yang di miliki oleh seseorang. Mengapa ane bilang persahabatan itu intim? Karena ane merasakan sahabat adalah jiwa dan tubuh kedua ane, semua keluh kesah, perasaan senang, aib yang ane punya pasti tanpa sungkan ane ceritakan ke sahabat. Alhasil, ane bisa sharing bareng dan banyak menerima masukan, pendapat dan berbagai hal yang bisa membangun semangat untuk menjadi lebih baik. Alhamdulilah ane mempunyai sahabat yang cocok dengan sifat ane, setiap ane curhat dia pun selalu memberi pendapat yang 'klop' buat masalah ane.

Kita hidup di dunia ini tidak sendirian banyak orang lain di sekeliling kita. Dari sebagian banyaknya orang di dunia ini Tuhan menciptakan mereka secara berbeda-beda, pasti salah satu dari sifat yang di ciptakan cocok dengan sifat kita dan dapat menimbulkan persahabatan. Sahabat berfungsi untuk menunjang kehidupan kita, pasti dalam menjalani kehidupan kita sering di hadapkan dengan masalah yang rumit, perasaan yang tidak enak dan banyak lagi permasalahan yang kita dapat. Di samping itu semua sahabat selalu berdiri di belakang kita untuk mengatakan "terus maju, aku ada di belakang mu". Sahabat selalu mendukung apa yang kita lakukan, mereka selalu melakukan yang terbaik demi membantu kita.

Dalam persahabatan kita juga pasti di temui konflik. Terkadang kita mengalami beda pendapat yang akhirnya menimbulkan permusuhan, tetapi yang dalam persahabatan tidak ada yang namanya permusuhan, apabila kita sedang marah dengan sahabat kita pasti itu hanya ego yang ingin membuktikan kepadanya bahwa kita yang benar, sebaliknya juga demikian dengan sahabat kita. Ingat tidak ada yang namanya mantan sahabat, sahabat selalu dihati, sahabat selalu ada untuk kita, semoga kita semua sadar akan seberapa pentingnya sahabat. Ane yakin banyak pendapat yang lain bagaimana arti persahabatan itu, ane hanya sharing dan mengungkapkan inilah arti persahabatan menurut ane. Sekian, terima kasih. i love my friendship :D

0 komentar:

Posting Komentar